Tentang

Sambutan Dekan

.....Puji Syukur dipanjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa sumber hidup dan kehidupan yang selalu memberikan kekuatan, perlindungan dan ketabahan sehingga kita selalu dimampukan untuk melanjutkan perjuangan guna memajukan dan mengembangkan Universitas Perwira Purbalingga.

Bersyukur juga atas terbitnya website Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Perwira Purbalingga yang merupakan pintu gerbang untuk mengenal dan memperkenalkan seluruh aktifitas kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Melalui website ini kita akan bias memaparkan kegiatan pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

Tri Dharma Perguruan Tinggi menjadi tanggung jawab semua elemen yang ada di perguruan tinggi baik Dosen, Mahasiswa, orangtua mahasiswa, alumni, stakeholders DUDI dan masyarakat luas.

Website ini diharapkan mampu menjadi ajang silaturahmi yang semakin membentuk dan mengembangkan semua elemen perguruan tinggi dan pada akhirnya mampu meningkatkan prestasi Dosen, Mahasiswa dan Iptek.

Oleh karena itu saya mengajak kepada semua pihak untuk selalu mampir di website Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Perwira Purbalingga.

Demikian salam sehat dan berkat Tuhan menyertai.

Dekan FEB UNPERBA

Dr. Kamson, S.H., M.M., M.Pd.


Visi FEB UNPERBA

......

“Menjadikan entrepreneur faculty yang unggul dalam bidang ekonomi dan bisnis yang berkearifan lokal dan berwawasan global dalam pengembangan UMKM berbasis IPTEK pada tahun 2038.”

“Menjadikan entrepreneur faculty yang unggul dalam bidang ekonomi dan bisnis yang berkearifan lokal dan berwawasan global dalam pengembangan UMKM berbasis IPTEK pada tahun 2038.”


Misi FEB UNPERBA

1. Menyelenggarakan pendidikan akademik dalam bidang ekonomi dan bisnis guna menghasilkan lulusan yang berkualitas dan berdaya saing tinggi

2. Menyelenggarakan penelitian untuk pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang dapat meningkatkan kemampuan entrepeneur dalam bidang ekonomi dan bisnis

3. Menyelenggarkan pengabdian kepada masyarakat dalam rangka pemberdayaan ekonomi guna meningkatkan kemampuan entrepreneur

4. Menjalin kerjasama dalam bidang entrepreneur dengan berbagai instansi baik pemerintah maupun swasta, lokal maupun nasional untuk mendukung penyelenggaraan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.


SSertifikat-47819-b959bf7fd1462e7abfd3c88eda95d365.pdf